Kami mendapatkan roti♪

Kami mendapatkan donasi roti yang lezat dari Food Bank Nishio (bank makanan Nishio) フードバンクにしお

Kami sangat menghargai hal Ini karena anak-anak masih dalam masa pertumbuhan, dimana anak akan tetap akan merasa lapar meskipun mereka sudah makan banyak.

Setelah rasa lapar kami hilang, kami akan belajar lebih giat lagi!☆

Terima kasih atas makanannya.

Oyako Preschool di bulan Oktober

Tema di bulan Oktober adalah warna!

Bersama dengan ayah, ibu, abang, kakak, dan juga adik, kami belajar bersama ♬

Persiapan natal/Christmas★

Natal hanya tersisa sedikit lagi! Setelah itu, akan masuk liburan musim dingin!

Maupun anda merayakan natal atau tidak, waktu menjelang tahun baru ini adalah waktu yang seru dan sangat menyenangkan.

Di KIBOU, kami juga menyiapkan hadiah kecil untuk anak-anak sebelum memasuki liburan musim dingin.

Kami juga meminta tolong agar mereka dapat membantu membuat hiasan juga mendekorasinya.

Untuk tahun ini, kami mencoba untuk membuat pohon natal kecil yang terbuat dari bungkusan telur atau pack telur.

Maupun bingkisan hadiah ataupun pohon natal kecil yang terbuat dari bungkusan telur, keduanya sama-sama menakjubkan, karena dapat berkilau saat cahaya mengenai sehingga menghasilkan bayangan juga warna yang indah.

Hanya tersisa sedikit lagi hingga liburan. Maka dari itu di KIBOU, Kami akan membagikan hadiah kecil kepada anak-anak, Kami berharap anak-anak untuk tidak libur pada, selasa tanggal 16 hingga minggu tanggal 21. Kami tunggu kehadirannya~

Kami membuka kafe KIBOU pada festival Acty Nishio

Untuk pertama kalinya, KIBOU membuka kafe di festival Acty NIshio.

Kelas KANEN, kelas NOZOMI dan juga kelas SD~SMP telah bekerja keras untuk membuat hiasan juga spanduk untuk kafe ini.

Kafe Kibou mengeluarkan minuman hangat, juga mengadakan tiket lotre makanan ringan, juga didekorasi dengan foto-foto anak yang sedang belajar.

Terdapat banyak orang yang datang sehingga suasananya sangat meriah.

Anak-anak berinteraksi dengan orang sehingga mereka dapat belajar bahasa juga dapat berlatih berbicara bahasa Jepang melalui pembicaraan terhadap pelanggan.

Terima kasih kepada semuanya.

Kami berkunjung juga melihat sekolah paruh waktu malam hari

Kelas “Kanen” di KIBOU diikuti oleh siswa yang telah lulus dari sekolah menengah pertama(SMP) di luar negeri atau negara asal, serta siswa yang telah lulus dari sekolah menengah pertama(SMP) di Jepang tetapi tidak berkesempatan untuk melanjutkan ke sekolah menengah atas(SMA) karena keadaan keluarga dan lainnya.

Sekolah menengah paruh waktu ialah sekolah yang berlokasi strategis di dekat rumah bagi para siswa, sehingga memungkinkan mereka untuk mendapatkan ijazah sekolah menengah atas(SMA) .

Karena tidak ada sekolah paruh waktu reguler siang hari yang dapat dijangkau oleh siswa yang tinggal di Kota Nishio dalam waktu 30 menit dengan sepeda, mereka akan secara otomatis memilih ditempatkan di sekolah paruh waktu malam hari.

Para siswa antusias dengan kehidupan sekolah yang akan mereka lanjutkan di Jepang seperti, menjalin pertemanan baru, dan juga bergabung di berbagai aktivitas klub.

Namun, karena mereka kurang berpengalaman dalam mempelajari bahasa Jepang, mereka kesulitan mengikuti ujian dalam bahasa Jepang.

Kami yakin, mereka perlu terus bekerja lebih keras daripada siapa pun bahkan setelah masuk ke sekolah.

Beban yang di tanggung oleh para guru serta keluarga yang mendukung mereka juga sangatlah besar.

Meskipun mereka mengetahui hal ini, mereka tidak punya pilihan selain menghadapi tantangan tersebut.

Kami harap semuanya berhasil dalam ujian masuk mereka.

Oyako Preschool bulan November mempelajari tentang angka

Di bulan November kami telah mempelajari tentang angka.

Kami berhitung angka sambil mendengarkan cerita oleh guru.

Jika kita berlatih berulang-ulang, maka kita akan semakin mahir dalam berhitung!

Setelah membuat landak(Hari san) yang disebut dalam cerita, kami berharap kalian juga mencoba menceritkan cerita ini kepada orang rumah kamu.

Oyako Preschool 2025 sudah dimulai!♬

Tahun ini, Oyako preschool juga telah dimulai!

Kelas ini ditujukan untuk anak-anak yang akan masuk sekolah. Kelas oyako preschool menyediakan program bahasa Jepang agar membantu anak-anak mempersiapkan diri untuk masuk sekolah dasar.

Kami terbagi menjadi empat kelas, dilakukan pada hari Sabtu dan Minggu. Tahun ini, kami telah menerima sekitar 50 pendaftar! Mari menikmati belajar hingga Maret tahun depan!☆

Jika anda memiliki anak dan belum mendaftar Oyako preschool(anak yang akan masuk sekolah dasar di tahun depan dan sedang tinggal di Kota Nishio juga bahasa pertamanya bukan bahasa Jepang), silakan hubungi KIBOU untuk bergabung kapan saja. Anda dapat mengirimkan pesan dalam bahasa apa pun, jadi harap sertakan “OYAKO PURESUKURU” di judul pesan anda.

Suasana halloween di kelas Isshiki🎃♬

“Kelas Isshiki” diadakan dua kali seminggu di Pusat Komunitas Isshiki atau ISSHIKI KOUMINKAN.

Dikelas ini, para siswa memiliki sedikit waktu diantara jam belajar.

Ketika memasuki suasana halloween, anak di kelas isshiki telah membuat keranjang lucu bertema halloween.

keranjang ini dapat dimasukkan permen juga makanan ringan kecil lainnya. Murid membawa pulang keranjang tersebut yang dapat menjadi dekorasi dirumah.

Kelas NOZOMI, kelas dimana belajar dengan perlahan dan berhati-hati

Kami ingin memperkenalkan “Kelas Nozomi” untuk anak muda yang ingin melanjutkan ke sekolah menengah atas(SMA) sambil belajar secara perlahan dan menyeluruh.

Kelas ini diperuntukkan bagi anak-anak muda yang belum melanjutkan ke sekolah menengah atas(SMA) sejak lulus SMP, atau yang bepergian antara negara asal dan Jepang dan kesulitan menjalani kehidupan sehari-hari, tertinggal dalam studi pembelajaran, dan kurang percaya diri. Kelas ini terbatas hanya untuk empat siswa.

Pada hari ini, kami memeriksa seberapa banyak anak dapat berbicara dalam bahasa ibu(asal) dan juga seberapa banyak anak dapat berkomunikasi dengan orang lain.

Apakah anak merasa termotivasi setelah belajar untuk pertama kalinya setelah sekian lama? Atau apakah merasa sedikit lelah?

Kami berharap dengan bekerja secara perlahan dan berhati-hati, anak dapat mewujudkan keinginannya.

Sedikit lagi Acty Nishio Matsuri 2025 akan diadakan!

Festival Acty Nishio tahun ini akan diadakan pada hari Minggu, tanggal 16 November!

Setiap tahun, siswa di kelas bahasa berpartisipasi dengan bernyanyi, menari, dan membacakan puisi.

Latihan telah dimulai untuk tahun ini!

Silakan nantikan penampilan apa yang akan kami tampilkan☆

Festival tahun ini, akan diselenggarakan oleh anak yang belajar di KIBOU! Kami sangat menantikannya!

Selain itu, di stan KIBOU, kami akan memberi “tiket lotere” untuk anak-anak dari PAUD/TK hingga siswa kelas 3 SMP. Kira-kira apa yang akan mereka dapatkan ya?! Kami juga akan menampilkan video-video prestasi juga menampilakan bagaimana situasi ketika anak-anak sedang belajar di KIBOU. Orang yang datang, dapat menonton sambil menikmati minuman hangat gratis.

Terlebih lagi, di samping stan KIBOU, Proyek Dukungan Anak Aichi⇩ akan menyelenggarakan “Machikado hoken sitsu”. Ini akan menjadi yang kedua kalinya, setelah tahun lalu!. Melalui berbagai pengalaman menarik, anda dapat belajar tentang pentingnya kesehatan dan kebersihan. Silakan mampir.

TOP

Pemberitahuan tentang Acty Nishio ada disini⇩⇩⇩

https://nishio.genki365.net/G0000001/system/event/6772.html