









Pada tanggal 20 Mei, kelas tidak bersekolah dan juga kelas usia lanjut melakukan perjalanan wisata bersama ke Sakushima.
Sakushima adalah pulau kecil yang terletak di kota Nishio. Dikarenakan pulau yang kecil, pulau ini sangatlah indah. Kalian juga dapat mengelilingi pulau ini dalam sehari.
Beberapa siswa/i yang belajar di KIBOU belum pernah pergi ke sakushima atau bahkan naik perahu. Kami merasa ini adalah kesempatan yang bagus. Maka dari itu, kami memutuskan untuk pergi ke sakushima!
Anak-anak yang untuk prertama kalinya naik perahu sedikit khawatir jikalau mereka akan mabuk perjalanan. Perjalanan dengan perahu kali ini hanya berlangsung selama 20 menit. Sambil memikirkan bahwa “Laut terlihat luas” mereka tidak sadar bahwa mereka telah sampai di tujuan.
Jadwal perjalanan wisata kali ini seperti dibawah↓↓
[Stasiun Nishio] pukul 8:40 pagi, pergi menaiki bus (200 yen)🚌 ➡ Turun di Isshiki sakana hiroba 🚌 ➡ [Pelabuhan Isshiki] menaiki perahu (830 yen)🚢➡ Perjalanan selama 20 menit dan tiba di pelabuhan Barat Sakushima
Berjalan mengelilingi pulau hingga setengah hari👣👣
Menaiki perahu dari pelabuhan Timur Sakushima pada pukul 14:50🚢➡ Turun di pelabuhan Isshiki ➡ Naik bus dari sakana hiroba 🚌➡ sampai di Stasiun Nishio pada pukul 16:00.
Dengan berjalan kaki ataupun menyewa sepeda, kita dapat memasuki tempat beragam seperti kumpulan karya seni, pantai berpasir yang hanya untuk mendengarkan deburan ombak, juga terdapat banyak kerang yang bewarna ungu. Terdapat tebing-tebing yang lapisannya terlihat berlapis-lapis indah seperti yang disebutkan di geologi sehingga kami menikmati perjalanan ini dengan puas dan santai.
